Koran Online,SORONG -Petinju profesional asal Papua, Geisler Ap, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap kinerja Kepolisian Republik Indonesia (Polri), khususnya di wilayah Papua Barat Daya. Menurutnya, Polri saat ini tidak hanya berperan sebagai penjaga keamanan, tetapi telah menjadi mitra strategis dalam membina generasi muda, menciptakan ruang tumbuh, dan mendukung perkembangan olahraga di Tanah Papua.
Sebagai atlet nasional yang lahir dan tumbuh di Papua, Geisler menilai keberadaan Polri sangat penting dalam menciptakan iklim yang stabil dan kondusif bagi anak muda. Menurutnya, keamanan dan ketertiban adalah pondasi utama yang memungkinkan potensi pemuda, termasuk di bidang olahraga, untuk berkembang secara maksimal.
“Saya pribadi menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada Polri. Mereka bukan hanya menjaga wilayah ini tetap aman, tapi juga hadir mendukung anak-anak muda Papua untuk maju, baik lewat pendekatan sosial maupun keterlibatan langsung di berbagai sektor kehidupan,” kata Geisler Ap dalam wawancaranya bersama media lokal di Sorong.
Geisler mengaku merasakan sendiri bagaimana pendekatan Polri di Papua kini jauh lebih terbuka dan humanis. Kehadiran aparat kepolisian di tengah masyarakat tidak lagi menimbulkan ketegangan, melainkan membangun rasa aman dan kepercayaan.
Menurutnya, kehadiran Bhabinkamtibmas yang aktif mendampingi masyarakat, keterlibatan Polri dalam kegiatan sosial, hingga konsistensi mereka dalam menjaga netralitas dan ketertiban saat momen-momen krusial seperti pemilu dan event keagamaan, adalah bukti nyata profesionalisme yang terus meningkat.
“Perubahan itu nyata. Dulu banyak orang takut bicara atau berkegiatan. Sekarang justru aparat yang bantu dan jaga. Ini bentuk transformasi yang patut diapresiasi,” tambahnya.
Sebagai petinju yang telah bertarung di panggung nasional dan internasional, Geisler Ap menyoroti pula kontribusi Polri dalam membina bibit atlet muda. Ia menyebut banyak atlet-atlet nasional berasal dari institusi Polri, dan hal itu memberi inspirasi bagi pemuda di Papua.
“Polri punya catatan prestasi yang luar biasa di dunia olahraga. Ini bukan hal kecil. Artinya, mereka bukan hanya menegakkan hukum, tapi juga membina karakter lewat olahraga. Generasi muda Papua butuh figur-figur seperti ini,” tegas Geisler.
Menutup pernyataannya, Geisler Ap berharap Polri terus konsisten menjalankan pendekatan humanis dan aktif mendorong kegiatan-kegiatan positif bagi pemuda. Ia meyakini bahwa Papua yang damai, aman, dan sejahtera hanya dapat tercapai jika seluruh elemen, termasuk aparat keamanan, hadir sebagai sahabat masyarakat.
“Papua ini rumah kita bersama. Dan saya percaya, dengan Polri yang terus berbenah dan berpihak pada rakyat, kita bisa bangun masa depan yang lebih cerah,” pungkasnya.


















































