Koran Online, SORONG -Malam ini, Sabtu (6/9/2025), Sorong bakal panas! Konser hip-hop terbesar di Papua Barat Daya, Aimzone Concert, siap meledak di Aimas Hotel and Convention Centre.
Bukan main-main, panggung ini dibanjiri artis diantaranya Tuan Tigabelas, Gunz, K3BI, dan Block 8 Production. MC Duo Ambyar ikut jadi komandan sorak.
Tuan Tigabelas, rapper asal Sumatera, ngakunya girang banget bisa tampil pertama kali di Sorong.
“Panggung di timur itu mewah. Di Jawa jarang ada event kayak gini. Begitu ada di Sorong, langsung gas! Walau di Jakarta juga ada festival besar, tapi di sini value-nya beda,” ucapnya.
Ia janji bakal gaspol bawa 11 lagu hits, ditambah aksi spesial bareng Sandi, rekannya yang pernah tinggal di Sorong. Lagu “Move” jadi pamungkas malam nanti.
Uniknya, doi punya ritual aneh sebelum naik panggung.
“Biasanya harus muntah dulu sebelum manggung. Itu tanda nervous campur excited,” kata Tuan Tigabelas sambil ketawa.
Sementara itu, Gunz yang asli besar di Sorong, terharu bisa tampil di kota sendiri.
“Buat saya ini pulang kampung. Pertama kali tampil resmi di Sorong lewat undangan konser. Rasanya bangga banget,” ujar Gunz dengan suara bergetar.
Dia bahkan siap tampil satu jam non-stop bawa lagu-lagu barunya yang belum pernah didengar fans.
Tak ketinggalan, Gunz titip pesan soal musisi lokal.
“Di Sorong banyak talenta bagus. Mereka harus diberi ruang, jangan sampai merasa kecil. Musik itu harus dibesarkan dari tanah sendiri,” tegasnya
Konser Aimzone diyakini jadi sejarah baru hip-hop di Papua Barat Daya. Panggung besar, artis nasional, plus dukungan buat talenta lokal Sorong malam ini dipastikan bergoyang habis! (ARY)


















































